Minggu, 27 November 2011

Sirah Nabawiyah by Syaikh Shafiyyurrahman al-Mubarakfury

Sirah Nabawiyah
Biography of The Nobel Prophet
Mutiara Abadi
Sejarah Hidup Nabi Muhammad Saw.
oleh Syaikh Shafiyyurrahman al-Mubarakfury

Dan, sungguh, engkau (Muhammad) benar-benar berakhlaq mulia. (QS al-Qalam, 68:4)
Demikainlah Allah memuji kemuliaan keluhuran akhlaq Nabi Muhammd saw. Dalam ayat Alquran di atas. Sungguh, dalam pandangan Allah, beliau adalah manusia dan makhluk paling mulia, paling agung, dan paling sempurna. Tidak ada seornag manusia pun yang sebanding dengan Nbi Muhammad saw. dalam hal keluhuran, kemuliaan, dan keagungan akhlak atau perilaku. Hingga sekarang ini, sudah ratusan buku ditulis dan ribuan halaman kertas dihabiskan untuk mengupas keagungan sosok pribadi Nabi saw. oleh para penulis dan sejarahwan muslim maupun non-muslim seperti Ibnu Hisyam, ath-Tabrani, Haikal, Afzalurrahman,Sir William Muir, Sayyid Amir Ali, Tor Andrae, Maxime Rodinson, Annemarie Schimmel, Karen Armstrong dan sebagainya. Semuanya ini tetap belum dan tidak akan mampu mengungkapkan secara menyeluruh keagungan sosok pribadi Nabi Muhammad saw.

Sekalipun demikian, segenap usaha dan upaya tersebut tetap harus diapresiasi atau dihargai, dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Buku ini tangan pembaca ini juga termasuk bagian dari usaha dan upaya seperti itu. Ditulis oleh seorang ulama kontemporer dari Benares, India, Syaikh Shafiyyur Rahman al-Mubarakfuri, karya ini memenangkan juara pertama lomba penulisan sejarah Nabi Muhammad yang diadakan oleh Rabithah al-'Alam al-Islami atau liga Dunia islam pada 1976. Gaya penuturan yang mengalir lancar dan bahasa sederhana yang mudah dipahami membuat buku ini tidak bisa dilewatkan begitu saja. Inilah salah satu buku terbaik yang pernah ditulis tentang sejarah hidup Nabi Muhammad saw.

"Tidak diragukan lagi, inilah salah satu buku berharga, terpuji dan terbaik yang pernah ditulis tentang sejarah hidup Nabi Muhammad saw."
Abdul Malik Mujahid, Editor dan supervisor penerbitan di Rabithah al-Alam al-Islami
"Dikemas dalam bahasa lugas, jelas dan tidak bertele-tele, penuturan buku ini mengalir lancar. Jelas, sebuah buku yang sangat bagus tentang riwayat hidup Nabi Muhammad SAW. Buku Pegangan wajib bagi setiap Muslim yang ingin meneladani dan sejarah hidup Nabi Muhammad Saw."
M.S. Nasrulloh, penerjemah dan editor freelance buku-buku Islam

Ada yang berminat meminjam?

Salam
Ran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar